CARA MENARIK UANG PAYPAL KE BANK INDONESIA


PayPal Withdraw

Bagaimanakah caranya agar kita dapat menarik uang dari akun PayPal ke rekening bank lokal Indonesia seperti BCA, Mandiri, BNI atau bank-bank lainnya? — Ada beberapa persyaratan umum dan ketentuan berlaku yang harus kita penuhi terlebih dahulu sebelum kita dapat menarik uang — Withdraw dari PayPal ke rekening bank lokal kita di Indonesia . . . . . .
1. Akun PayPal sudah terverifikasi / PayPal Verified
2. Memiliki rekening aktif di bank lokal Indonesia
3. Nama pemilik bank lokal harus sama seperti nama di akun PayPal
4. Minimal Withdraw PayPal adalah US$10
5. Dikenakan biaya ±Rp16.000 jika Withdraw dibawah Rp1.500.000
6. Dan biaya gratis jika Withdraw diatas Rp1.500.000
7. Proses penarikan membutuhkan waktu 5-7 hari kerja

LANGKAH-LANGKAH PENARIKAN UANG — WITHDRAW PAYPAL :

Jika belum punya akun PayPal baca dulu — PayPal Sebagai Media Pembayaran Online
Atau kamu bisa langsung saja buka rekening PayPal dimari —► REGISTER
Login ke dalam situs akun PayPal kamu
Klik pada tab menu My Account —► Profile —► Add or Edit Bank Account
Lalu klik pada menu Add untuk mendaftarkan data bank lokal kamu
Pada form isi semua data-data bank kamu dengan data yang valid

Nah untuk kolom Bank Code ini adalah 7 digit dari angka kode bank kamu yang terdiri dari 3 angka sandi bank ditambah dengan 4 angka kode cabang bank dimana kamu membuka rekening — Bank Code resmi di seluruh wilayah Indonesia buat Withdraw PayPal dapat kamu telusuri dan temukan disini —► Bank Codes of Major Banks in the Indonesia

Dan untuk SWIFT CODE bisa kamu cari-cari dimari

Periksa kembali semua data-data yang telah dibuat
Setelah kamu yakin benar klik pada tombol — CONTNUE
Dan data bank lokal kamu sudah terdaftar di PayPal

Sekarang mari kita lanjutkan dengan proses penarikannya
Klik pada menu My Account —► Withdraw —► Withdraw Funds to Your Bank Account
Lalu masukan jumlah dana yang ingin ditarik dalam mata uang dollar
Nanti akan otomatis dikonversi menjadi mata uang Rupiah
Dan langkah terakhir klik pada tombol — CONTINUE

Demikianlah tutorial dari penulis mengenai bagaimana Cara Menarik Uang Dari Akun PayPal Kita Ke Bank Lokal Indonesia dan semoga informasi singkat ini dapat bermanfaat bagi rekan-rekan yang belum mengetahuinya —

nomorepaid® – TUTORIAL

2comments :

  1. my @paypal is verified but had a limits transaction untill now
    do u have any idea to solve this problem?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Usually there are issues that you must meet. Check at the center of the case settlement and fulfill their request —

      Delete